Referensi Wisata Kuliner Jawa Timur, Tempat Makan Apa Saja?

Sebagai pecinta kuliner yang berkunjung ke Jawa Timur, pasti akan mendapatkan banyak referensi wisata kuliner Jawa Timur. Provinsi ini tidak pernah kehabisan akan kulinernya yang khas dan tetap lezat.

Jika kamu mempunyai tujuan pergi ke Jawa Timur, segala hal yang berkaitan dengan kuliner bukan menjadi suatu masalah. Disini, kamu dapat menemukan segala jenis kuliner dari bentuk dan rasa yang berbeda-beda. Bahkan, dari yang tradisional hingga modern lengkap disana.

Sebenarnya semua warung makan yang menyediakan makanan mempunyai kelebihan dan kekurangannya sendiri-sendiri. Namun, kami akan memberikan pendapat kami mengenai tempat makan yang menyediakan kuliner yang beragam dan enak.

Referensi Wisata Kuliner Jawa Timur dari Kami

Karena ada banyak sekali tempat yang bisa kamu kunjungi untuk memenuhi selera kuliner kamu, ketelitian adalah kuncinya. Jangan sampai kamu kecewa dengan yang didapatkan. Jadi, ini adalah beberapa tempat untuk kamu melakukan wisata kuliner, diantarnya:

  1. Kuliner Malam Pos Ketan – 1967

Sesuai dengan namanya, warung makan ini telah berdiri sejak tahun 1967. Lokasinya ada di kawasan alun-alun batu Malang. Hanya dibuka pada 15.00-03.00 membuat warung ini selalu penuh ketika dikunjungi.

Tempat kuliner ini khusus menjual segala makanan atau minuman yang berkaitan dengan ketan. Jadi, dengan cukup banyaknya penggemar ketan, dagangan warung ini bisa dikatakan hampir selalu habis.

  • Gudeg dan Pecal Lumintu

Suka makanan ringan? Ini ada referensi wisata kuliner Jawa Timur untuk kamu mencari gudeg dan pecal dalam satu tempat. Lokasinya ada di jalan Kartanegara, jember. Kabarnya, warung makan ini juga sudah didirikan sejak 1980an.

Menu paling utama di warung makanan ini adalah Nasi Campur Lumintu. Dimana ini adalah makanan hasil gabungan dari gudeg dan pecal. Warung ini juga tidak pernah sepi pengunjung.

  • Soto Ayam Lamongan Pak Har

Lokasi warung soto ayam ini sangat dekat dengan ITS. Bagi kalangan mahasiswa, warung ini wajib untuk dikunjungi. Selain harga yang murah, rasanya juga tetap nikmat.

Warung makan soto ini sangat mementingkan servisnya. Jika kamu tidak suka suatu bagian, request untuk tidak memakai bagian itu bisa dilakukan. Sotonya memiliki aroma yang luar biasa.

Disaat pilihan yang begitu banyak, kamu pasti akan pusing. Oleh karena it, referensi wisata kuliner Jawa Timur akan membantu kamu untuk mendapatkan tempat makan enak di Jawa Timur.

Referensi wisata Kuliner Jawa Timur
Comments (0)
Add Comment