Asiknya Menikmati Cukul Sunrise Point di Pangalengan

2

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Cukul Point Pangalengan Bandung Selatan

Masih di Bandung kali ini Bandung bagian selatan lebih ke perbatasan dengan Garut lebih tepatnya Pangalengan. Pangalengan adalah salah satu tempat di Kabupaten Bandung yang langsung berbatasan dengan kabupaten Garut, Pangalengan terkenal dengan objek wisatanya yang sangat indah misalnya ada Situ Cileunca, Pemandian air panas Cibolang.

Kali ini saya akan mengajak kawan-kawan untuk menikmati matahari terbit dari barat karena kalau terbit dari timur itu sangat berbahaya. Atau anak milenial lebih mengenalnya dengan Sunrise. Ya Sunrise yang muncul dari celah pegunungan Malabar dan Gunung Windu.

Namanya adalah Sunrise Poin Cukul. Berada disebelah selatan Pangalengan tempat ini selalu ramai dikala pagi, apalagi hari Minggu, karena banyaknya pengendara roda dua yang pada hari minggu selalu ada kegiatan bernama SUNMORI atau Sunday Morning Ride.

Untuk menuju ke Sunrise Point Cukul ini Kawan-kawan bisa dari Bandung atau dari Garut selatan. Untuk akses dari bandung kawan bisa melewati soreang atau Banjaran yang selanjutnya akan melewati jalanan berkelok manja dengan kontur jalan yang mulus setelah sampai di Bundaran Pangalengan Kawan-Kawan langsung saja ambil ke kanan arah Garut Selatan. Kawan kawan akan melewati Situ Cileunca dan kebun Teh dengan jalanan yang indah nan berkelok kelok manja. Berbeda jika kawan kawan dari arah garut selatan atau Cisewu, kawan-kawan kawan akan melewati jalan menanjak serta kontur jalan yang kurang menyenangkan, tapi setelah lewat Talegong kita akan melewati jalan dengan kontur yang mulus. Jangan khawatir tidak sampai di Sunrise Point Cukul karena disana akan ada Petunjuk arah, nah, setelah masuk ke petunjuk arah kita akan melewati kontur jalan yang luar biasa indah bisa membuat kawan-kawan bergoyang dikendaraan, hanya sekitar 10 menit  melewati jalan yang luar biasa indah  kawan kawan langsung sampai ke tempat parkir.

Cukul Point Pangalengan Bandung Selatan

Nah, untuk biaya parkir sendiri yang membawa kendaraan roda empat akan dikenakan biaya sebesar 10.000 rupiah, sementara untuk yang membawa kendaraan roda dua akan dikenakan biaya sebesar  5.000 rupiah.

Selanjutnya kita bisa masuk ke kawasan Sunrise point Cukul dengan membayar biaya masuk atau Tiket sebesar 10.000 rupiah perorang. Disana kita bisa menikmati kopi atau teh hangat karena disana terdapat warung-warung masyarakat yang menjajakan dagangannya.

Setelah selesai menghangatkan badan kawan-kawan bisa langsung berfoto ria dengan background Sunrise. Tidak hanya Sunrise di Sunrise Poin Cukul bisa berfoto ria dengan backround yang dibuat oleh pengelola. Apabila kawan-kawan dari luar Bandung dan berniat untuk Camping ceria dengan membayar 35.000 rupiah perorang

Untuk kawan-kawan yang akan mengejar matahari terbit atau Camping ceria di Sunrise Point Cukul jangan Lupa membawa Jaket yang tebal atau alat penghangat lainnya. Karena suhu udara disana lumayan dingin mencapai 14 drajat selsius, selain suhu udaranya yang dingin Sunrise Poin Cukul juga memiliki ketinggian sekitar 1.600 sampai 1.800 Meter Diatas Permukaan Laut.

Untuk anda yang akan berwisata jangan lupa akan sampah yang kita bawa! Mari berkemas lanjut bergegas! Selamat dan semangat Bertualang Kawan!

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

2 Comments
  1. Firdaus says

    Kalo camp sebelah mana yah?

  2. Lusi Fs says

    Jadi pengen kesini😂

Leave A Reply

Your email address will not be published.