Memiliki tiga tingkatan curug, yaitu 12 meter, 116 meter dan 2 meter. Terletak pada ketinggian 1.400 mdpl menyebabkan airnya sangat dingin dan selalu diliputi kabut tipis. Suara jatuhan airnya sangat keras bergemuruh.
ditempat ini tersedia cotage dan pemandangan alam yang sangat indah, pertama anda masuk akan di suguhi danau yang sangat jernih sampai ikan nya terlihat jelas, sampai di curug anda akan di suguhkan semburan air dari curug citambur yang sangat sejuk beberapa spot untuk selfie menjadikan anda akan lebih bergairah apa lagi apabila membawa pasangan heheh…. konon untuk para jomblo bawalah calon pasangan anda kesini biar bisa jadian dan langgeung menurut cerita masyarakat setempat.
Curug Citambur terletak di Desa Karang Jaya, Kecamatan Pagelaran, Cianjur Selatan. Dari Kecamatan Ciwidey Kabupaten Bandung jaraknya kira-kira 40 kilometer ke arah selatan.
Lokasi persis air terjun ini dapat ditemukan di dalam peta dan koordinat GPS: 7° 11′ 35.25″ S 107° 14′ 2.20″ E.
Sebenarnya akses menuju Citambur tak terlalu sulit. Hanya, lokasinya memang cukup jauh dari jalan utama. Namun, jangan khawatir karena sepanjang perjalanan anda akan dihibur oleh perkebunan teh nan hijau.
Disarankan menggunakan kendaraan pribadi untuk menuju ke sana tapi bagi anda yang tidak punya kendaraan pribadi tidak usah khawatir tinggal naik mobil elf dari terminal Ciwidey jurusan Ciwidey-Pagelaran, anda tinggal turun di pintu masuk Curug Citambur nyampe deh
Untuk menuju Citambur, dari Bandung, ambil arah menuju Kecamatan Ciwidey. Setiba di Perkebunan Teh Rancabali ambil jalur yang ke kanan menuju ke perkebunan teh Sinumbra.
Dari sini anda akan melalui Desa Cipelah Kecamatan Rancabali selanjutnya Desa Karang Jaya dimana Curug Citambur berada.
Perjalanan dari perkebunan Sinumbra menuju ke Desa Karang Jaya membutuhkan waktu kira-kira satu setengah jam dengan kendaraan bermotor.
Kondisi jalan yang dilalui menuju lokasi air terjun itu bisa dikatakan cukup baik. Meskipun terdapat beberapa bagian jalan yang berbatu dan berlubang.
Selanjutnya, cari Kantor Desa Karang Jaya karena gerbang masuk Curug tepat berada di depan kantor desa tersebut. Beberapa meter dari gerbang masuk, Anda akan langsung disambut oleh Situ Rawasuro.
Sementara itu rute dari Jakarta bisa menggunakan dua pilihan. Bisa lewat puncak atau lewat Bandung.
Bila melalui Puncak, maka masuk ke Tol Jagorawi dan keluar di gerbang Ciawi. Selanjutnya melewati jalur puncak sampai ke pertigaan tugu Cianjur Jago lalu putar balik menuju terminal Pasir Hayam.
Belok kiri ke arah Cibeber sampai Kota Kecamatan Pagelaran. Melewati Desa Pusaka Jaya sampai ke Desa Karang Jaya. Absolute waktu yang dihabiskan sekitar 8 jam termasuk istirahat dan makan.
Sementara bila lewat Bandung maka dari Tol Cipularang lalu belok ke Tol Soroja. Keluar di Tol Soreang. Dari sana lanjut ke atas yaitu ke Ciwidey. Selanjutnya melewati jalur seperti disampaikan di atas.
Wana Wisata Curug Citambur milik Perum Perhutani KPH Cianjur yang bekerjasama dengan LMDH (Lembaga Masyarakat Desa Hutan ) Desa Karangjaya Kec. Pasirkuda Kab. CIanjur