Air Terjun Tertinggi Di Sumatera Selatan
Air terjun tertinggi di Sumatera Selatan. Kurang lebih sekitar 99m tingginya. Curup Tenang atau juga dikenal dengan sebutan Curup Bedegung, karena terletak di desa Bedegung Kec.Tanjung Agung Kab. Muara Enim Prov. Sumsel. (Sumber: Google) Mungkin sekitar 3 jam dari Palembang. Hari itu adalah hari ke-12 kami selama di Sumatera, bersama @enxarebet dan @rizqiinfinity . Alasan utama kami berada di Muara Enim sebenarnya untuk mengunjungi seorang kawan. Namun alangkah merugi bila tak mengunjungi keindahan alamnya pula. Browsing internet, mencari tempat wisata sekitar, akhirnya kami tentukan untuk mengunjungi Curup (jawa: Curug, Air Terjun) ini. Bermodalkan GPS dan motor hasil pinjaman kawan, sekitar 1-2 jam dari kota, dengan jalanan yang menurut kami masih termasuk bagus dan mulus, sampailah kami disini. Dan taukah? Tak ada penarikan tiket retribusi ! Dan sama sekali tidak ada pengunjung selain kami ! Tentu kami sangat kaget, tempat seindah ini, ternyata sangat sepi pengunjung, entah karena hari atau tanggalnya, kami kurang tau apa penyebabnya, atau mungkin memang masyarakat sekitar kurang suka untuk eksplorasi alam. Atau mungkin justru ini bagus untuk menjaga kelestarian alamnya? Yang jelas, ketika anda sampai di Muara Enim, jangan lupa untuk mampir dan jangan buang sampah sembarangan !
.
Dan setelah kami #JelajahNusantara di Sumsel, ini menjadi #DestinasiJuara kami.
Penulis dan pemilik foto by Khuwarizmy